Cara membuat sayur lodeh tewel nikmat campur Tetelan sapi - mas Umar
Cara membuat sayur lodeh tewel Nikmat Campur Tetelan sapi - hello Selamat malam sobat blogger, masih dengan mas umar. Pertemuan kali ini mas Umar mau bahas tentang makanan yaitu bagaimana Cara membuat sayur lodeh tewel Campur Tetelan sapi dengan rasa nikmat dan sedap tentunya, oke langsung kita simak saja pembahasannya.
Kalau bicara soal sayur lodeh Tewel pasti pada keinget ketupat kan? Dan pastinya ke inget, umat muslim di Indonesia mempunyai 2 lebaran yaitu lebaran besar di tanggal 1 Syawal yaitu setelah masyarakat muslim melakukan puasa 1 bulan penuh dan hari lebaran kecil yaitu pada tanggal 8 Syawal atau yang sering kita kenal dengan lebaran ketupat. Biasanya sayur lodeh tewel ini menjadi pasangan bagi ketupat saat lebaran ketupat tiba, rasanya yang nikmat dan santanya yang gurih menjadi pilihan masyarakat sebagai pendamping ketupat. Oke sekarang bagaimana cara membuatnya? Langsung saja kita bahas, pertama siapkan bahan-bahan dibawah ini :
Bahan bahan yang di butuhkan :
- 500 gram tewel/timbul, lalu bersihkan, potong-potong sesuai selera
- 1/4 kg tulang sapi, bisa d ganti dengan cakar ayam , cuci sampai bersih
- 50 gram daun melinjo muda
- 4 helai kacang panjang, potong-potong sesuai selera
- 2 lembar daun salam cuci bersih
- 2 cm lengkuas, lalu memarkan dengan palu atau yang lainnya
- 5 buah cabai hijau besar, iris kasar
- 2 buah cabai merah, iris kasar
santan kental dari 1/2 buah kelapa
Bumbu bumbu yang perlu di haluskan :
- 8 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 7 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah besar
- 1 sdt ketumbar
- 1 cm kencur
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula pasir
- 4 lembar daun jeruk purut
Cara Membuat:
1. Pertama Tama Rebus tulang dengan 1liter air bersih hingga matang dan kaldunya bening.
2. Masukkan sayur, lengkuas dan daun
salam, Rebus hingga sayur lunak.
Masukkan bumbu halus, aduk hingga
tercampur rata, lalu didihkan.
3.Masukkan santan kental, aduk kembali, didihkan.
4.Angkat, sajikan hangat.
Gimana sobat? Cukup mudahkan, mari mulai sekarang sobat belajar memasak makanan ini. Terimakasih.
Sekian artikel tentang cara membuat sayur lodeh Tewel campuran tertelan sapi dari mas Umar, semoga tulisan yang aku tulis ini bermanfaat bagi sesama, terutama bagi para sobat yang berkunjung ke blog saya.
Whehe jadi ngerti belajar masak nihh gann. Walapun cwok kan tetep harus bisa masak hehe.
ReplyDeleteKunbal ya gann faturahman402.blogspot.com
Hehe enak juga yaaa,,
ReplyDelete